16 Februari 2025
Gambar WhatsApp 2025-01-25 pukul 23.09.07_1c961976

ARAHBANUA.COM

 

 

Dr.H.M.Suaidi,M.Ag.

 

Dalam menjalani kehidupan Berbangsa bermasyarakat bahkan bernegara di Indonesia mengimplementasikan lima prinsip moderasi beragama agar hidup rukun, berdampingan dan toleran.

1. Wasathiyyah. Istilah ini berasal dari Bahasa Arab yang artinya sikap tengah, tidak ekstrem ke kanan atau ekstrem kiri.Alah berfirman. وكذلك جعلناكم امة وسطا

2. Tasamuh (toleran). Moderasi Beragama meyakini bahwa perbedaan adalah sunnatullah. Manusia harus saling menghargai dan menghormati tanpa membeda-bedakan agama, ras dan suku.Allah berfirman. لكم دينكم ولي دين

3. Musawah (kesetaraan dan kesejajaran). Manusia sama dalam hak dan kewajiban tanpa ada perbedaan kebangsaan, aliran, kelompok, keturunan, harta dan lainnya.Allah berfirman . انا اكرمكم عندالله اتقكم

4. ‘Adalat (‘Adil). Memberikan hak dan kewajiban yang sama kepada semua orang tanpa memandang perbedaan ras, agama, jenis kelamin, dan status sosial.Allah berfirman ان الله يأمر بالعدل والاحسان

5. Terbuka dan Dinamis. Sikap beragama yang menerima kritik dan masukan untuk kebaikan serta terus bergerak untuk kebaikan, tidak jumud dan statis.Allah berfirman
انا خلقنكم من ذكر وانثى وجعلنكم شعوبا وقبائل لتعارفوا

Jangan timbul kebencian terhadap lawan diskusi atau terhadap orang yang beda pendapat, tapi justru harus menghargai dan mencintai . Karena kita bisa belajar dari orang yang berbeda pendapat, bukan orang yang selalu sependapat dengan kita.

 

 

*aw/ pjmi/ ab/ nf/ 250125

Loading

redaksi